SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Sembilan Hari Tak Pernah Kendor, Satgas Kacamatayyamo Lindugi Warga Dari Covid-19 - SULSELLIMA.COM

Sembilan Hari Tak Pernah Kendor, Satgas Kacamatayyamo Lindugi Warga Dari Covid-19

sulsellima.com Bulukumba - Satgas Relawan Penanganan Covid-19 Kacamatayyamo kembali melakukan disinfeksi atau penyemprotan cairan disinfektan ke sejumlah Masjid di Kabupaten Bulukumba, Selasa (14/4/2020).
Kali ini disinfeksi Satgas Kacamatayyamo sudah memasuki hari ke sembilan sejak dimulai, Senin, 6 April 2020 lalu.

Sejumlah Masjid yang kembali didisinfeksi, diantaranya Masjid Nurul Ilmi depan SMP Negeri 2 Bulukumba, Masjid Darul Munawarah Jalan Siswomiharjo, Masjid Jami Nurul Huda Kelurahan Bintarore, Masjid Nurul Hidayah Kecamatan Bintarore.

Selanjutnya Masjid Ibnu Mas'ud Kelurahan Bintarore, Masjid Arrahman Kelurahan Tanah Kongkong dan Masjid Nurul Imli depan SMA Negeri 8 Kelurahan Caile.

"Satgas Kacamatayyamo tidak pernah berhenti melakukan disinfeksi selama cairan disinfektan masih ada. Hari ini juga kita telah mendistribusikan cairan disinfektan di 4 desa di Kecamatan Herlang. Satgas Kacamatayyamo prioritaskan Masjid dulu untuk saat ini," kata Ketua Satgas Kacamatayyamo, Fahidin Hdk.

Distribusi disinfektan ke empat desa di Kecamatan Herlang, yaitu Desa Karassing, Desa Gunturu, Desa Singa dan Desa Tugondeng.

Fahidin melanjutkan, bahwa Satgas Relawan Penanganan Covid-19 yang didominasi relawan Tomy Satria Yulinato-Andi Makkasau ini telah sepakat untuk melakukan apapun yang memungkinkan demi melindungi rakyat dari wabah Corona Virus.

"Satgas Kacamatayyamo terus bergerak. Ini demi rakyat Bulukumba. Apapun yang orang bilang, itu tidak bersoal. Intinya ini didasari niat tulus. Dengan melindungi banyak orang dari pendemi Covid-19, sama halnya kita melindugi diri sendiri dan orang lain. Karena kami sangat yakin juga, masyarakat banyak butuh gerakan-gerakan seperti ini," kata Fahidin menegaskan totalitas Satgas Kacamatayyamo.

Dikonfirmasi terpisah, Andi Makkasau menuturkan, bahwa terus memberikan support kepada Satgas Kacamatayyamo bergerak melindungi rakyat. Ditengah pendemi corona ini, kata dia, gerakan kemanusiaan sangat dibutuhkan masyarakat dari semua kalangan dan semua pihak.

"Kami terus berusaha melakukan apa yang bisa kami lakukan untuk melindungi rakyat dari Corona Virus ini. Sekecil apapun itu," ungkap Andi Makkasau.

Bang Andi, sapaan akrabnya juga mengajak kepada warga untuk meningkatkan ibadah dan berdoa meminta perunjuk dan pertolangan kepada Tuhan, Allah SWT.

"Mari tetap berdoa. Sekarang juga sudah mendekati Bulan Ramadhan. Mariki berdoa, agar di bulan Suci Ramadan kita bisa melaksanakan Salat Tarwih, Salat lima waktu secara berjamaah dengan shaft yang rapat," ungkapnya.(*)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com