SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Aprilia Naswa, Caleg Muda Perempuan yang Abdikan Diri untuk Bulukumba - SULSELLIMA.COM

Aprilia Naswa, Caleg Muda Perempuan yang Abdikan Diri untuk Bulukumba

BULUKUMBA, SULSELLIMA.COM - Nama Aprilia Naswa terbilang diperhitungkan di Dapil Bulukumba 3, Bulukumpa dan Rilau Ale.


Datang sebagai penantang baru, celeg perempuan berparas ayu itu hadir bukan tanpa alasan yang kuat.

Aprilia Naswa mampu tampil mewakili perempuan dengan mendorong isu-isu gender untuk diperjuangkan di DPRD Bulukumba.

Kepada awak media, caleg Partai Demokrat nomor urut 3 itu memiliki motivasi kuat untuk berani maju mencalon diri.

"Saya ingin berguna bagi masyarakat dan ikut serta berkontribusi langsung untuk memperbaiki kualitas hidup masyarakat, terutama di wilayah pemilihan saya," Pintanya.

Selain itu Aprilia melihat, masih kurangnya anak muda terutama perwakilan perempuan berkompetisi menjadi wakil rakyat menjadi salah satu alasannya.

"saya liat hanya orang tua yang umur 40 ke atas.  Maka dari itu saya termotivasi menjadi wakil rakyat perempuan muda untuk memotivasi menggerakkan hati anak muda lainya untuk membangun wilayah Bulukumba lebih maju dan berkembang," Terangnya.

Dirinya juga mengakui, generasi muda memiliki pandangan yang segar dan inovatif terhadap berbagai isu yang dihadapi masyarakat. 

"Saya ingin memanfaatkan kemampuan dan pengetahuan yang saya miliki untuk memanjakan Indonesia kearah yg lebih baik, karena dapat dilihat "anak muda"  pasti memiliki harapan jangka panjang bagi bangsa terutama bagian wilayah Bulukumba," Ujarnya lagi.

Maju sebagai Caleg DPRD Bulukumba, Aprilia mengaku bukan ingin mendapatkan keuntungan dan gaji besar. Tetapi ingin membantu banyak orang.

"karna sekecil apapun bantuan kita bisa jadi berkah bagi kita, dan hal tersebut lah yg membuat saya bangga pada diri saya sendiri ketika saya mampu membantu orang banyak, berhasil membantu orang yang datang meminta bantuan kepada saya," Jelasnya.

Soal posisi, dirinya pun tidak terlalu berobsesi, yang terpenting, jabatannya sebagai  yang pasti bisa berdampak bagi banyak orang.

"Karena banyak orang yg mungkin posisinya tinggi tapi belum tentu bisa berdampak buat orang banyak," Katanya.

Lebih jauh kata Aprilia, lembaga legislatif adalah alat untuk memperjuangkan aspirasi rakyat, olehnya kata Aprilia, dirinya memberanikan diri untuk mencalonkan sebagai wakil rakyat karena melihat kondisi wilayahnya yang sangat memprihatinkan, terutaman akses jalan rusak.

Dirinya juga membeberkan, dalam proses kampanye banyak menemui masyarakat. Door to door dan mendengar aspirasi mereka.

"Tidak pernah satu hari pun saya absen berkeliling kampanye di rumah masyarakat untuk mendukung saya. Hanya itu cara saya bisa saya tempuh untuk mendekatkan diri saya dengan masyarakat," Jelasnya.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com