SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Maraknya Pencurian Sapi di Gowa, Warga Biring Bulu Desak Polisi Bertindak - SULSELLIMA.COM

Maraknya Pencurian Sapi di Gowa, Warga Biring Bulu Desak Polisi Bertindak

GOWA, SULSELLIMA.COM - Warga Kecamatan Biring Bulu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, semakin resah dengan maraknya kasus pencurian hewan ternak, khususnya sapi. Laporan terbaru mengungkapkan bahwa kasus tersebut mulai meningkat sejak awal April, dengan dugaan lambannya penanganan oleh aparat kepolisian setempat.


Salah satu korban, Kamaruddin, telah melaporkan kehilangan ternaknya pada 13 April 2025 ke Mapolsek Biring Bulu, dengan nomor laporan TBL/13/IV/2025/Sulsel/Res Gowa/Sek Biringbulu. Namun hingga akhir April, belum ada kejelasan dalam penanganan kasus tersebut.

“Kami sudah laporkan pencurian ternak sapi ke polisi. Berkali-kali kami konfirmasi, tapi sepertinya laporan kami diabaikan,” ungkap Kamaruddin. Rabu, 30 April 2025.

Ia berharap pihak kepolisian dapat bekerja maksimal dalam mengungkap kasus tersebut. 

“Harapan kami polisi menangani kasus ini secara serius. Pencurian yang sering terjadi di Bungasunggu membuat warga cemas terhadap keamanan ternaknya,” lanjutnya.

Kekecewaan juga datang dari warga lainnya, Sultan, yang mengklaim telah memberikan beberapa nama yang diduga kuat terlibat dalam jaringan pencurian sapi di wilayah Gowa.

“Bahkan kami sudah sodorkan nama-nama ke polisi, tapi belum ada tindakan yang terlihat nyata,” kata Sultan.

Beberapa hari lalu, warga juga menemukan sebuah mobil bak terbuka yang rusak di sekitar lokasi pencurian. Di dalamnya, terdapat dua ekor sapi yang diduga hasil curian. Jejak kaki hewan juga ditemukan mengarah dari tempat kejadian ke lokasi kendaraan itu.

“Jejak sapi milik Dg Lira ditemukan dari lokasi pencurian hingga ke sekitaran mobil tersebut. Bukti sudah cukup jelas, tapi kasus ini masih belum menemui titik terang,” tambahnya.

Warga kini menuntut transparansi dan keseriusan aparat dalam menangani kasus yang telah mengganggu rasa aman masyarakat desa tersebut.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com