SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Lawan Covid-19, BRI Cabang Sinjai Serahkan Dana CSR Ke Pemkab - SULSELLIMA.COM

Lawan Covid-19, BRI Cabang Sinjai Serahkan Dana CSR Ke Pemkab

sulsellima.com Sinjai - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Sinjai menyerahkan bantuan Corporate Social Responcibility (CSR) kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Cabang BRI Sinjai Hamid Rusdiyanto kepada Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA), Selasa (14/4/2020) di Ruang Kerja Bupati.

Bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) lengkap dengan sarung tangan, bagi para tenaga medis yang ada di Kabupaten Sinjai termasuk di dalamnya ada masker dan hand sanitizer.

Kepala Cabang BRI Sinjai Hamid Rusdiyanto mengatakan, bantuan yang diserahkan kepada Pemkab dalam rangka pencegahan dan penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Sinjai.

"Alhamdulillah kami dari BRI Cabang Sinjai memberikan bantuan preventif terkait covid-19 berupa APD, jumlah untuk keseluruhan Rp.50 juta," ungkapanya.

Ia menjelaskan, APD merupakan hal yang sangat dibutuhkan semua tenaga medis saat ini di tengah wabah virus corona.

"Mudah-mudahan bermanfaat untuk Pemkab dan masyarakat Kabupaten Sinjai," tandasnya.

Sementara itu, Bupati Sinjai Andi Seto Asapa menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak BRI Cabang Sinjai yang telah ikut serta membantu pemerintah Kabupaten Sinjai dalam memutus rantai penularan Covid-19.

Menurutnya, hal tersebut cukup positif dalam penanganan Covid-19 di Sinjai.

"Terima kasih atas perhatian BRI Sinjai yang ikut membantu pemerintah melakukan pencegahan covid-19. Tentu ini sangat berguna," kata Bupati ASA.

Juru Bicara (Jubir) Pemkab Sinjai terkait Covid-19, dr. Andi Suryanto Asapa menambahkan bahwa bantuan tersebut nilainya besar. Terdiri dari APD, masker, tempat cuci tangan dan hand sanitizer.

"Khusus APD ada 40, nanti kami langsung serahkan ke Rumah Sakit karena memang ini sangat di butuhkan di Rumah Sakit," kata Suryanto.(Kominfo Sinjai)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com