SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Kapolsek Bulukumpa Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Pilkada Partisipatif Kecamatan Bulukumpa - SULSELLIMA.COM

Kapolsek Bulukumpa Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Pilkada Partisipatif Kecamatan Bulukumpa

sulsellima.com Bulukumba- Dalam rangka menghadapi tahapan Pilkada serentak 2020, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan Bulukumpa mengadakan rapat koordinasi pengawasan Pilkada Partisipatif masyarakat di Gedung Masagena Kecamatan Bulukumpa, Rabu (26/08/2020).

Dalam rakor tersebut dihadiri oleh Camat Bulukumpa Drs. M. Salman Z. Patongai, Kapolsek Bulukumpa Akp Budiawan, S.IP, mewakili Danramil 02 Bulukumpa Pelda Ramli, Kepala KUA Bulukumpa Ahmad Ridha, S.Ag. MH, Ketua Panwascam Bulukumpa Jaya, Amd. Kep, Komisioner Panwascam Bulukumpa, para panwaslu Kelurahan/Desa, imam mesjid dan imam desa serta tamu undangan 30 orang.

Camat Bulukumpa Drs. M.Salman dalam sambutannya puji Syukur Kepada Allah SWT atas Rahmat dan Hidayahnya kita dapat berkumpul dalam acara Rakor Pada Hari ini Semoga Kegiatan ini bermanfaat Bagi Kita semua. Pilkada adalah Tanggung Jawab Kita semua kita semua ikut berperan dalam mensukseskan Pilkada Serentak Thn 2020.

Kapolsek Bulukumpa AKP Budiawan, S.IP dalam sambutannya menyampaikan bahwa Polri tetap netral dalam pilkada serentak 2020 serta siap mengamankan dan mensukseskan pilkada Kab. Bulukumba 2020.

“Mari kita koordinasi yang baik, Panwas, Polri dan TNI tetap harus Netral jangan sampai ada kepentingan tertentu” pungkasnya.

Akp Budiawan menambahkan Apabila ada pelanggaran Pilkada silakan diselesaikan sesuai prosedur yang ada,di desa sudah ada Babinsa, Babinkamtibmas serta petugas pengawas tingkat desa yang diharapkan bisa koordinasi dengan baik demi suksesnya Pilkada 2020". Imbuhnya

Dilanjutkan penyampaian teknis Panwaslu partisipatif oleh Komisioner Bawaslu kepada peserta. Acara ditutup dengan doa bersama. Kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan  kondusif.(*)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com