SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Satgas TMMD Ke 109 Bulukumba Ajarkan Mengaji Anak-Anak di Desa Kindang - SULSELLIMA.COM

Satgas TMMD Ke 109 Bulukumba Ajarkan Mengaji Anak-Anak di Desa Kindang

Bulukumba, sulsellima.com- Personel Kodim 1411 Bulukumba tang tergabung dalam Satgas TMMD Ke-109 mengajarkan mengaji kepada anak-anak di mesjid Fastabiqul khaerat di Dusun Cibollo, Desa Kindang, Kabupaten Bulukumba. Senin (12/10/2020).


Kegiatan tersebut dihadiri Kapten Kav A. Mapparanru (Wadan Satgas TMMD ke-109) Serma Rustam (Babinsa Koramil 1411-06 Desa Bonto Rannu) Serma Dedi Ardianto (Bati Bakti Staf Ter Kodim 1411 Bulukumba) Warga Masyarakat dan anak-anak peserta pengajian. 


Sambutan Letkol Arm Joko Triyanto, S.Pd melalui Kapten Kav Andi Mapparanru selaku Wadan Satgas TMMD ke-109 menyampaikan bahwa Kegiatan Pengajian yang kita laksanakan malam ini merupakan kegiatan pengajian rutin yang kita laksanakan selama kegiatan TMMD berlangsung dengan harapan kedepan kegiatan ini tetap dilakukan walaupun pelaksanaan TMMD sudah selesai di Desa Kindang ini. 


"Kegiatan pengajian seperti ini sangat baik untuk para generasi muda seiring dengan kemajuan teknologi sekarang ini dimana kita memasuki era milenial yang pada umumnya banyak membuat anak-anak kita semua disibukkan dengan hanya bermain game saja dan nyaris lupa dengan kegiatan belajar mengaji seperti yang kita laksanakan malam ini,"ungkap Kapten Kav Andi Mapparanru yang mewakili Dandim 1411 Bulukumba


lanjut, ia juga menyampaikan bahwa kita sadari bahwa minat dari anak-anak kita untuk sekarang ini sangat kurang dalam hal belajar mengaji dimana hal ini sangat mempengaruhi pola hidup dan prilaku anak-anak khususnya dalam lingkungan tempat tinggal yang dapat merusak mental anak-anak kita semua sebagai generasi penerus bangsa,"jelasnya Kapten Kav Andi Mapparanru


Besar harapan kepada seluruh orang tua agar tetap mengajak kepada anak-anak kita semua untuk tetap melaksanakan belajar mengaji sehingga kedepan bisa menjadi anak yang berguna bagi kedua orang tuanya khususnya kepada bangsa, negara dan agamanya.(*)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com