SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Cristiano Ronaldo Sebentar Lagi Punya Cucu Orang Indonesia - SULSELLIMA.COM

Cristiano Ronaldo Sebentar Lagi Punya Cucu Orang Indonesia


JAKARTA
, SULSELLIMA.com- Martunis, siapa yang tidak kenal anak angkat Cristiano Ronaldo ini, baru-baru ini mengungkap sebuah kabar gembira. Ia rupanya sedang menantikan kelahiran anak pertamanya.

Kabar gembira itu dibagikan Martunis lewat postingan di akun Instagram-nya, @martunis_ronaldo, pada bulan Maret lalu. Dalam posting tersebut ia membagikan sejumlah foto dirinya dan Sri Wahyuni, yang dinikahinya pada maret tahun lalu.

Anak angkat Cristiano Ronaldo, Martunis resmi menikahi tambatan hatinya, Sri wahyuni di tengah pandemi virus corona covid-19. Pernikahan dilangsungkan di Banda Aceh, Selasa (31/3/2020) lalu. 

Dalam foto-foto tersebut, terungkap bahwa pasangan Martunis-Sri Wahyuni akan segera dikaruniai anak. "Tak sabar menantikan dirimu, bayiku," tulis Martunis dalam caption postingan tersebut.

Mengingat status Martunis sebagai anak angkat Cristiano Ronaldo, netizen pun ramai mengomentari postingan tersebut dengan memberikan ucapan selamat sambil menyebut-nyebut megabintang asal Portugal yang kini merumput di Italia bersama Juventus tersebut.

"Ronaldo akan segera punya cucu," komentar seorang netizen.

"Enggak kerasa, sebentar lagi Ronaldo punya cucu," timpal yang lain.

Nama Martunis sendiri dikenal publik secara luas setelah dikabarkan bertahan hidup sendiri di antara puing-puing tsunami dan mayat selama 21 hari, pascatsunami yang meluluhlantakkan Aceh tahun 2004 silam. 

Kilas balik peristiwa Tsunami Aceh pada 2004, meninggalkan cerita tersendiri bagi para korban yang selamat dari bencana itu. Salah satunya Martunis yang kini menjadi anak angkat dari Cristiano Ronaldo.

Minggu pagi, 26 Desember 2004, adalah hari yang kelam bagi Martunis.

Hari itu adalah hari dimana Martunis kehilangan ibu, kakak, adiknya saat bencana tsunami di Aceh.

Martunis yang saat itu baru duduk di kelas III Sekolah Dasar bersama ibunya, Salwa; kakak laki-laki, Nurul A'la (12 tahun); dan adiknya, Annisa (2 tahun), berupaya menyelamatkan diri dengan menumpang pikap tetangganya. Pada saat itu, ayah Martunis sedang bekerja di tambak.

Saat menaiki pick up tetangganya, mobil pikap itu tidak terselamatkan saat digulung ombak tsunami.

Martunis, ibu, dan dua saudaranya tenggelam bersama mobil yang ditumpangi.

Ibu, kakak, dan adiknya hilang terseret arus tsunami sehingga berpisah selamanya. Adapun Martunis yang selamat dari bencana tsunami itu.

Martunis yang selama 21 hari terombang-ambing di laut tersangkut di hutan bakau, menjadi viral berkat foto Martunis di dunia maya seusai bencana tsunami pada 2004.

Tiga pekan tak mendapatkan pertolongan, Martunis kemudian ditemukan oleh beberapa orang yang juga menjadi korban tsunami di daerah itu. Saat itu, dirinya mengenakan kostum timnas Portugal bernomor punggung 10 milik Rui Costa. Kostum tersebut menjadi awal dari cerita Martunis sebagai sosok bocah korban tsunami yang dikenal dunia.

Setelah tsunami usai, Martunis didatangi oleh jurnalis dari televisi asal Inggris yang kala itu tengah melakukan liputan di daerah yang terdampak tsunami. Kemudian ia diserahkan kepada lembaga kemanusiaan Save the Children.

Kisah Martunis mengenakan baju timnas Portugal dengan cepat menyebar ke seluruh pelosok negeri, bahkan dunia. Cristiano Ronaldo, yang merupakan salah satu pemain timnas Portugal tergugah saat mendengar kisah bocah malang tersebut. Ia pun menemui Martunis di Banda Aceh.

Oleh Cristiano Ronaldo, Martunis diangkat sebagai anak. Ia pun diundang secara khusus ke Portugal untuk bertemu legenda sepak bola negeri itu seperti Luis Figo hingga Nuno Gomez. Bukan hanya itu, Ronaldo pun membangun kembali rumah Martunis yang kala itu hancur akibat diterjang gelombang tsunami,"dihimpun dari berbagai sumber. 


Report : Andi Ross


Tags :

bm
Redaksi by: SULSELLIMA

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com