SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Optimis Target 3 Kali Ekspor Tercapai - SULSELLIMA.COM

Optimis Target 3 Kali Ekspor Tercapai


SULSELLIMA.COM ■ Direktur Perbenihan Hortikultura, Ditjen Hortikultura, Sukarman mengatakan, target peningkatan ekspor tiga kali lipat minimal bisa tercapai. Karena itu pihaknya mendorong terus ekspor produk pertanian, termasuk benih dari PT. EWINDO

“Kita tidak ada target berapa besarnya, tapi yang kita inginkan ekspor sebanyak-banyaknya. Jika bisa lebih besar dari tiga kali lipat, itu lebih baik,” katanya.

Untuk mendorong ekspor tersebut, ungkap Sukarman, pemerintah dalam hal ini Kementerian Pertanian memberikan kemudahan ijin ekspor. “Ijin ekspor sekarang prosesnya hanya 3 jam. Jadi kita lakukan secepatnya,” ujarnya.

Komoditas yang pemerintah dorong untuk menembus pasar mancanegara adalah yang sifatnya komersial. Misalnya, benih sayuran.

Sementara itu Managing Director EWINDO, Glenn Pardede menjamin, produk benih yang diekspor merupakan kualitas terbaik yang dihasilkan anak bangsa, sehingga bisa bersaing di pasar luar negeri. Bahkan soal harga produk benih hortikultura Indonesia sangat kompetitif.

“Ekspor benih yang kita lakukan umumnya ke negara yang agroklimatnya hampir sama seperti, Thailand, Filipina, India, Srilangka dan Bangladesh,” katanya.

Glenn berharap dengan peluang pasar benih yang terbuka di luar negeri, diperkirakan tahun 2020 mendatang ekspor bisa naik 5-10 persen. Namun demikian Glenn mengaku tetap tergantung permintaan pasar. “Peningkatan ekspor 5-10 persen saya rasa masih wajar,” tutup Glenn. (***)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com