SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Andi Cipta Diary Apresiasi Pembentukan Komunitas Pemuda Millenial - SULSELLIMA.COM

Andi Cipta Diary Apresiasi Pembentukan Komunitas Pemuda Millenial

sulsellima.com Bulukumba - Komunitas Pemuda Millenial ini di bentuk guna untuk mengapresiasi anak muda untuk berbuat kereatif dan memiliki gagasan inovatif serta memiliki kepekaan sosial ditengah masyarakat Bulukumba dimasa ini hingga dimasa mendatang. Selasa (15/9/2020).


Cipta Diary juga memiliki pandangan tersendiri perihal konstribusi generasi millenial terhadap gerak maju sebuah daerah. keterlibatan generasi millenial akan menjadi energi positif, dimana memiliki kepekaan lebih besar dan peluang untuk berakselerasi terhadap perubahan-perubahan global.


"Hal ini bukan tanpa alasan, lantaran target nasional ikut pada perubahan global yakni era 4.0. Beberapa kegiatan yang dilaksanakan secara konfensional kini jauh lebih efektif jika dilakukan dalam bentuk digital. Menurut Andi Cipta kemajuan daerah di era saat ini tentu akan jauh lebih baik jika disokong oleh kekuatan millenial yang lebih adaktif," Ungkap anak sulung dari ketua DPD PAN Bulukumba Andi Zulkarnain pangki


lanjut, Cipta Diary memberikan support kepada Pemuda Millenial Bulukumba untuk ikut serta mempersembahkan gagasan untuk Bulukumba, Millenial akan selalu bekerja tidak dengan cara mencaci, tapi millenial selalu bertingkah dan berbicara dengan baik," tutupnya.


Millenial juga akan menentukan masa depan Bulukumba yang di mana pada dasarnya kemajuan suatu daerah itu karna pemudanya bukan dari daerah itu sendiri.(Sakril)

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com