SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Kapal Motor Tenggelam Diperairan Teluk Jakarta, Tiga Orang Meninggal - SULSELLIMA.COM

Kapal Motor Tenggelam Diperairan Teluk Jakarta, Tiga Orang Meninggal

JAKARTA, SULSELLIMA.com- Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal) Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono menjelaskan, kronologis insiden kapal motor tenggelam yang mengangkut para pemancing berjumlah 16 orang di perairan Teluk Jakarta , Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (21/3/2021) siang.


Dia menuturkan, insiden maut tersebut terjadi siang hari sekitar pukul 13.00 wib. Lantaran kapal menabrak break water di depan Dislambair. Sebelumnya, dikabarkan kapal tersebut mengalami mesin mati lalu terbalik kemudian tenggelam.


Kapal motor tersebut membawa para pemancing dari laut untuk kembali ke daratan, karena cuaca buruk dan ombak besar, mesin kapal mati sebelum sampai di pesisir pantai, "jelas julius kepada awak media (21/3/2021).


Tim Dislambair telah melakukan proses evakuasi menggunakan sekoci. Sementara pantauan cuaca di sekitar lokasi kejadian memang kurang baik. Cuaca bergelombang cukup tinggi. Ungkapnya. 


Dari 16 orang yang ada di kapal, sebanyak tiga orang dilaporkan meninggal dunia. Sedangkan 13 orang lainnya saat ini sedang menjalani perawatan dirumah sakit. Sedangkan tiga Jenazah korban tenggelam, berada di RSCM Gatot Subroto untuk diotopsi. Ketiga korban tersebut tewas akibat tidak bisa berenang. Jelas julius.


Sementara itu, Dankima Satkopaska 1, Mayor Laut (P) Edi Tirtayasa juga membenarkan peristiwa itu. “Benar, penyelamatan dilakukan tim dari Komando Pasukan Katak (Kopaska) Koarmada 1," ujarnya.


Edi mengatakan, kapal motor tersebut membawa para pemancing dari laut untuk kembali ke daratan. Dia menuturkan, karena cuaca buruk dan ombak besar, mesin kapal mati sebelum sampai di pesisir pantai. "Kapal kecil atau sering disebut kapal ojek oleh warga," tuturnya. 


Report: Andi Ross

Tags :

bm
Redaksi by: SULSELLIMA

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com