JAKARTA, SULSELLIMA.com - Pesawat Trigana Air Tujuan Makassar Tergelincir di Bandara Halim Perdanakusuma. Pesawat kargo Trigana Air Boeing 737-500 ini membawa 4 orang.
Pesawat Trigana Air tergelincir hingga keluar landasan saat mendarat di Bandara Halim Perdanakusum, Jakarta Timur, Sabtu (20/3/2021).
Peristiwa tersebut terjadi pada pukul 11.26 Wib. Pesawat kargo tersebut memiliki rute Jakarta-Makassar, Sulawesi Selatan.
"Pada Sabtu siang telah terjadi pendaratan keluar runway yang dialami oleh pesawat cargo Trigana PSK YSF dengan rute Halim- Makassar," kata Juru Bicara Menhub Adita Irawati saat di kompirmasi.
Lebih Lanjut Adita megatakan, pesawat Trigrana Air PK-YSF keluar runway saat melakukan pendaratan di Bandara Halim Perdanakusuma. Insiden ini beruntung, tak ada korban jiwa
"Pesawat ini mengangkut cargo dan tidak ada korban jiwa akibat kejadian ini," ujarnya.
Pesawat kargo Trigana Air Boeing 737-500 ini membawa 4 orang, yang terdiri dari 2 pilot hingga 1 teknisi.
Saat ini pihak Angkasa Pura tengah mengalihkan semua penerbangan ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Belum ada informasi selanjutnya terkait insiden pesawat kargo Trigana Air Boeing 737-500, sampai berita ini diturunkan.
(Tim)