SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Pasca Dilantik, KPU Selayar Lakukan Silahturahmi dan Koordinasi Ke Sejumlah Forkopimda - SULSELLIMA.COM

Pasca Dilantik, KPU Selayar Lakukan Silahturahmi dan Koordinasi Ke Sejumlah Forkopimda

SELAYAR, SULSELLIMA.COM -Pasca dilantik beberapa waktu yang lalu. KPU Kabupaten Kepulauan Selayar melaksanakan silaturahmi sebagai agenda kunjungan perdana dalam menjalankan tugas sebagai Komisioner KPU dan Sekretaris Kabupaten Kepulauan Selayar


Kegiatan silaturahmi yang telah berlangsung selama 2 hari tersebut telah mengunjungi sejumlah Forkopimda di Kabupaten Kepulauan Selayar, diantaranya Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar, Dandim 1415 Kepulauan Selayar dan Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar.

Dalam Kunjungan tersebut dihadir oleh Ketua KPU Andi Dewantara, Komisioner KPU Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Ahmad Sultan, Divisi Teknis Iskandar dan Sekretaris KPU Kabupaten Kepulauan Selayar Ahmad Basri serta didampingi oleh Kasubag KUL Andi Usman bersama Staf.

Dalam Silaturahmi ini Dewantara menyampaikan kaitan dengan pelaksanaan Pemilu 2024 harapannya untuk bersedia bersinergi membantu KPU untuk menyukseskan Pemilu 2024.

Andi Dewantara juga menjelaskan sejumlah tahapan yang saat ini tengah berlangsung diantaranya pencermatan rancangan DCS yang berlangsung sejak tanggal 6-11 Agustus 2023. 

Selain hal tersebut Anggota KPU Kabupaten Kepulauan Selayar dua Periode ini juga menyampaikan persyaratan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) kepada orang nomer satu di instansi masing-masing sebagai langkah awal dalam menyosialisasikan DPTb agar hak pilih masyarakat sebagai WNI dapat terpenuhi.

Direncanakan Rombongan KPU Kabupaten Kepulauan Selayar akan kembali melakukan kunjungan silaturahmi ke sejumlah Forkopimda lainnya sesuai dengan jadwal yang telah ada.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com