SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Polres Bulukumba Gelar Pres Release Penangkapan Tersangka Dua Spesialis Pencurian Nasabah Bank - SULSELLIMA.COM

Polres Bulukumba Gelar Pres Release Penangkapan Tersangka Dua Spesialis Pencurian Nasabah Bank

BULUKUMBA, SULSELLIMA.COM - Tim Resmob Satuan Reserse Kriminal Polres Bulukumba berhasil menangkap dua pelaku spesialis pencurian nasabah bank di Bulukumba pada akhir pekan yang lalu. Keduanya akhirnya ditembak karena berusaha melarikan diri.


Hari Rabu ini (22/11/2023), kedua pelaku ditampilkan dalam sesi jumpa pers di Mapolres Bulukumba, dengan tangan terborgol dan memakai rompi tahanan berwarna orange.

Menurut AKP Abustam, Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bulukumba, pelaku merupakan residivis yang mempunyai keahlian khusus dalam kasus pencurian nasabah bank. Tindakan mereka dilaporkan oleh FR, seorang korban.

"Dua pelaku yang berada di belakang saya saat ini adalah para tersangka," ujar Abustam dalam konferensi pers di Satuan Reserse Kriminal Polres Bulukumba pada hari Rabu (22/11/2023).

Penangkapan kedua pelaku tersebut dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Bulukumba bersama dengan Dantim Resmob Aiptu Ardiman A.Yacob, didukung oleh Tim Resmob dari Polres Jeneponto dan Tim Resmob Polres Takalar.

Dalam aksi kejahatannya, kedua pelaku berhasil membawa kabur uang tunai senilai Rp60 juta. Identitas keduanya adalah S alias DS (50) beralamat di Dusun Barayya Desa Borong Tala, Kecamatan Tamalatea, Kabupaten Jeneponto, dan R alias DT (38) alamat Lingkungan Billa Caddi Kelurahan Kalabirang, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar.

Di antara korban yang terdampak adalah F (27), seorang Staf Desa di Dusun Tupare, Desa Malleleng, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, dan HJG (49), seorang IRT di Campagarigi, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba.

Selain berhasil menangkap para pelaku di lokasi terpisah, tim juga berhasil mengamankan barang bukti berupa uang tunai sebesar Rp574 ribu, yang merupakan sisa dari hasil kejahatan, dan 2 unit ponsel merek Nokia dan Samsung yang dilipat.

Barang bukti lainnya meliputi sepeda motor merek Yamaha MX King berwarna hitam, satu helm berwarna hitam, satu jaket/hoodie berwarna abu-abu, dua celana jeans, dan sepasang sepatu berwarna hijau yang digunakan oleh pelaku saat melakukan aksinya.

Pada Minggu (19/11/2023) sekitar pukul 00.45 Wita, ketika sedang melakukan pengembangan untuk mencari bukti tambahan, kedua pelaku melakukan perlawanan terhadap anggota dan berusaha melarikan diri.

Upaya untuk mencegah pelarian mereka dan menjaga keselamatan anggota dilakukan dengan memberikan tembakan peringatan sebanyak 3 kali, namun kedua pelaku tidak menghiraukannya sehingga diperlukan tindakan tegas terukur.

Dengan akhirnya, kedua pelaku berhasil diamankan setelah keduanya dilumpuhkan dengan tembakan yang mengenai kaki kanan S alias DS dan kaki kiri R alias DT.

Setelah menerima perawatan medis di RSUD H.A.Sultan Daeng Radja Bulukumba, keduanya kembali dibawa ke Mapolres Bulukumba untuk menjalani proses interogasi lebih lanjut.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com