SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Dandim 1411 Dan Kapolres Bulukumba Pantau Prokes Dan Proses Belajar Tatap Muka Siswa-Siswi - SULSELLIMA.COM

Dandim 1411 Dan Kapolres Bulukumba Pantau Prokes Dan Proses Belajar Tatap Muka Siswa-Siswi

BULUKUMBA, sulsellima.com - Wujud kepedulian terhadap masa depan dan pendidikan para siswa-siswi di tengah pandemi covid-19, Dandim 1411 Bulukumba (Letkol Czi Dendi Rahmat Subekti SIP) dan Kapolres Bulukumba (AKBP Suryono Ridho Murtedjo SIK.M.Si) Melaksanakan Pemantauan Penerapan Protokol Kesehatan dalam Rangka Pelaksanaan Proses Belajar Tatap Muka Dilaksanakan di 2 Sekolah yakni SMU Negeri 1 Bulukumba Jl. Bung Tomo Kel. Terang Terang Kec. Ujungbulu Kab. Bulukumba. MAN 2 Bulukumba Jl. Matahari Kel. Caile Kec. Ujungbulu Kab. Bulukumba. Kamis (30/10/2021).


Turut Hadir dalam kegiatan pemantauan yakni Wakapolres Bulukumba (AKBP Basri Jafar), Kapolsek Ujungbulu (Iptu H Nuryadin), Danunit Intel Dim 1411/BLK (Letda Inf. Syahrir Burhan)

Dandim 1411 Bulukumba Mengatakan Bahwa Maksud dan Tujuan melakukan Pemantauan Terhadap  Sekolah yang Melakukan Belajar Tatap Muka Untuk Memastikan Protokol kesehatan sudah ditetapkan Sesuai standar.

"Saya Tekankan Kepada Seluruh Siswa dan Guru agar tetap Menerapkan Protokol Kesehatan agar Tidak Menimbulkan Cluster baru Belajar Tatap Muka,"Ungkap Dandim 1411 Bulukumba

Lebih lanhut, Proses Belajar Mengajar di Beberapa Sekolah sudah dilakukan, Kepada Siswa dan Pengajar yang Belum melakukan Vaksinasi agar Segera Melakukan Vaksin,"ujarnya

Namum diketahui bahwa secara umum Sekolah yang Melaksanakan Belajar Tatap Muka sudah menerapkan Protokol kesehatan dengan Baik.(*)

Tags :

bm
Redaksi by: SULSELLIMA

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com