SULSELLIMA.Com | Aktual - Objektif - Berimbang Tim SAR Gabugan Temukan Tiga Orang Korban Kapal Perahu Tengelam di Pantai Timur Selayar - SULSELLIMA.COM

Tim SAR Gabugan Temukan Tiga Orang Korban Kapal Perahu Tengelam di Pantai Timur Selayar

SELAYAR, SULSELLIMA.COM - Tiga Korban perahu jarangka yang merupakan warga Bontosikuyu Kabupaten Selayar ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia.


Kejadian tersebut terjadi di perairan Bontosikuyu tidak jauh dari pelabuhan Feri Pattumbukang, Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.

"Kejadiannya pada Jumat (22/12/2023) malam sekitar pukul 23.30 Wita dan Pihak Basarnar merima laporang kejadian tersebut langsung bergerak menuju lokasi pencarian dan menemukan satu orang dalam keadaan meninggal dunia dan pada pagi hari ditemukan dua korban meninggal dunia, selanjutnya kami evakuasi ke rumah duka di Desa Binangasombayya, Kecamatan Bontosikuyu,"ucap Andi Raswan, Danpos Basarnas Selayar, Sabtu (23/12/2023). 

Rasawan menceritakan, kronologisnya kelima korban pulang dari kebun menggunakan perahu jolloro, kebetulan kebun mereka berada di tepi pantai timur Selayar dan tidak ada akses jalan ke lokasi kebun mereka. Karena perahu yang digunakan dalam perjalanan kembali ke pelabuhan oleng, menyebabkan tiga penumpangnya terjatuh ke laut.

"Korban terjatuh inilah yang kami temukan meninggal dunia pada Sabtu pagi tadi dalam operasi pencarian. Sementara tiga rekan lainnya turut kami evakuasi ke Puskesmas Lowa yang terdekat," jelas Raswan. 

Tim Sar Temukan tiga korban tenggelam di Pantai Timur Pulau Selayar, Saat pencarian Basarnas Selayar menemukan dua jasad korban yang masih tenggelam di dasar laut, adapun nama korban Agus Salim (45) dan Madil (11). Dan langsung dievakuasi bersama tim Sar gabungan dari Angkatan Laut dan Tagana Selayar

"Pencarian kami lakukan dengan menggunakan perahu karet bersama tim Tagana Dinsos dan TNI selama kurang lebih 2 jam, berdasarkan laporan lokasi yang kami terima," jelasnya.***

Tags :

bm
Redaksi by: sulselLima.com

Pemasangan Iklan/ Kerjasama/ Penawaran Event; Proposal dapat dikirim ke Email : sulsellima@gmail.com